Sabtu, 16 Mei 2015

RPP Sistem Ekonomi



RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)

Satuan Pendidikan   : SMK 45 Lembang
Tahun Pelajaran       : 2014/ 2015
Kelas/ Semester       : XI (sebelas)/ II
Program Keahlian    : Bisnis Manajemen
Paket Keahlian        : Paket Keahlian Pemasaran (C2)
Mata Pelajaran         : Pengantar Ekonomi dan Bisnis
Alokasi waktu         : 2x2 JP
Materi Pokok           : 1. Pengertian Sistem Ekonomi
                                  2. Jenis-jenis Sistem Ekonomi
 3.Pengaruh Sistem Ekonomi terhadap Perekonomian dan bisnis
Pertemuan ke           : 1 dan 2

A.Kompetensi Inti      :
1.        Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.
2.        Menghayati dan mengamalkan  perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli  (gotong royong, kerjasama, toleran, damai),  responsif dan proaktif dan menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan bangsa dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia.
3.        Memahami, menerapkan dan menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, dan prosedural berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dalam  wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab phenomena dan kejadian dalam bidang kerja yang spesifik untuk memecahkan masalah.
4.        Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan mampu melaksanakan tugas spesifik di bawah pengawasan langsung.
B. Kompetensi Dasar
1.1.       Memahami nilai-nilai keimanan dengan menyadari hubungan keteraturan dan kompleksitas alam dan jagad raya terhadap kebesaran Tuhan yang menciptakannya.
2.1.       Menunjukkan perilaku ilmiah (memiliki rasa ingin tahu; objektif; jujur; teliti; cermat; tekun; hati-hati; bertanggung jawab; terbuka; kritis; kreatif; inovatif dan peduli lingkungan) dalam aktivitas sehari-hari sebagai wujud implementasi sikap dalam melakukan percobaan dan berdiskusi.
2.2.       Menghargai kerja individu dan kelompok dalam aktivitas sehari-hari sebagai wujud implementasi melaksanakan percobaan dan melaporkan hasil percobaan.
3.6         Mendeskripsikan sistem ekonomi dunia dan hubungan ekonomi dan bisnis
4.6     Mengevaluasi sistem ekonomi dunia dan pengaruhnya terhadap bisnis

C. Tujuan Pembelajaran
1.      Selama dan setelah proses belajar siswa dapat memahami nilai-nilai keimanan dengan menyadari hubungan keteraturan dan kompleksitas alam dan jagad raya terhadap kebesaran Tuhan yang menciptakannya dengan adanya ilmu ekonomi dan bisnis
2.      Selama dan setelah proses belajar siswa dapat menunjukkan perilaku ilmiah (memiliki rasa ingin tahu; objektif; jujur; teliti; cermat; tekun; hati-hati; bertanggung jawab; terbuka; kritis; kreatif; inovatif dan peduli lingkungan) dalam sistem ekonomi yang ada di dunia termasuk di Indonesia.
3.      Selama dan setelah proses belajar siswa dapat menghargai kerja individu dan kelompok dalam aktivitas sehari-hari sebagai wujud implementasi melaksanakan percobaan dan melaporkan hasil percobaan terhadap sistem ekonomi di dunia
4.      Setelah melakukan Tanya jawab siswa dapat mendeskripsikan jenis-jenis sistem ekonomi, cici-ciri sistem ekonomi dan hubungannya terhadap ekonomi dan bisnis
5.      Setelah mengamati dan mendemonstrasikan siswa dapat mengevaluasi sistem ekonomi dunia dan pengaruhnya terhadap bisnis
D. Indikator Pencapaian Kompetensi
1.      Memahami nilai-nilai keimanan dengan menyadari hubungan keteraturan dan kompleksitas alam dan jagad raya terhadap kebesaran Tuhan yang menciptakannya dengan adanya ilmu ekonomi dan bisnis
2.      Menunjukkan perilaku ilmiah (memiliki rasa ingin tahu; objektif; jujur; teliti; cermat; tekun; hati-hati; bertanggung jawab; terbuka; kritis; kreatif; inovatif dan peduli lingkungan) dalam sistem ekonomi yang ada di dunia termasuk di Indonesia
3.      Menghargai kerja individu dan kelompok dalam aktivitas sehari-hari sebagai wujud implementasi melaksanakan percobaan dan melaporkan hasil percobaan terhadap sistem ekonomi di dunia
4.      Mendeskripsikan jenis-jenis sistem ekonomi, cici-ciri sistem ekonomi dan hubungannya terhadap ekonomi dan bisnis
5.      Mengevaluasi sistem ekonomi dunia dan pengaruhnya terhadap bisnis
E.  Materi Ajar
A.     Pengertian Sistem Pasar
       Sistem ekonomi adalah perangkat atau alat yang dipilih dan digunakan negara untuk memecahkan persoalan-persoalan ekonomi secara menyeluruh. Sistem ekonomi dimaksudkan untuk mengarahkan segala kegiatan ekonomi dan pelaku-pelakunya pada suatu tujuan. Tujuan tersebut meliputi :
1.      Kemakmuran dan kesejahteraan rakyat
2.      Pertumbuhan ekonomi
3.      Kestabilan ekonomi tanpa pengangguran
4.      Distribusi pendapatan yang merata
5.      Perimbangan yang wajar antara kepentingan umum dan kepentingan perorangan
6.      Adanya dorongan atau intensif untuk ikut berpartisipasi dalam kegiatan ekonomi
7.      Adanya koordinasi yang efektif dan efisien terhadap semua pelaku dalam kegiatan ekonomi
B.     Jenis-Jenis Sistem Ekonomi
Sistem ekonomi awalnya dikelompokan dalam tiga jenis, yaitu sistem ekonomi tradisional, sistem ekonomi terpusat dan sistem ekonomi liberal. Namun dalam perjalanannya tidak ada satu negara pun yang melaksanakan ketiga sistem tersebut secara murni.
1.      Sistem Ekonomi Tradisional
Sistem ekonomi tradisional adalah sistem ekonomi yang diterapkan oleh masyarakat tradisional secara turun temurun dengan hanya mengandalkan alam dan tenaga kerja.
Ciri-ciri sistem ekonomi tradisional yaitu :
a.       Teknik produksi dipelajari secara turun temurun dan bersifat sederhana
b.      Hanya sedikit menggunakan modal
c.       Pertukaran dilakukan secara barter
d.      Belum mengenal pembagian kerja
e.       Masih terikat tradisi
f.       Tanah menjadi tumpuan kegiatan produksi dan sumber kemakmuran
2.      Sistem Ekonomi Terpusat
Sistem ekonomi terpusat adalah suatu sistem dimana kegiatan ekonominya dominan diatur oleh pemerintah pusat atau sering disebut sistem ekonomi komando. Ciri-ciri sistem ekonomi terpusat yaitu :
a.       Kegiatan ekonomi baik produksi, distribusi maupun konsumsi diatur oleh pemerintah
b.      Semua barang modal atau alat produksi dikuasai pemerintah
c.       Hak milik perorangan tidak diakui
d.      Kebebasan individu dalam berusaha tidak ada
e.       Kegiatan ekonomi tidak melibatkan masyarakat atau swasta
3.      Sistem Ekonomi Liberal
Sistem ekonomi liberal adalah suatu sistem perekonomian yang memberikan kebebasan kepada setiap individu dan swasta untuk menguasai kegiatan ekonomi. Perekonomian sepenuhnya mengikuti mekanisme pasar, yaitu kekuatan permintaan dan penawaran. Pemerintah hanya bertugas melindungi, menjaga dan memberi fasilitas agar setiap individu dapat menjalankan hak dan kebebasannya dengan sebaik-baiknya. Sistem ini disebut juga dengan sistem ekonomi kapitalis karena modal memegang peranan penting dalam kegiatan ekonomi.
Ciri-ciri sistem ekonomi liberal yaitu :
a.       Setiap individu bebas memiliki barang dan alat-alat produksi
b.      Semua sektor kegiatan ekonomi dilakukan oleh masyarakat (swasta)
c.       Pemerintah tidak ikut campur secara langsung dalam kegiatan-kegiatan ekonomi
d.      Modal memgang peranan penting dalam kegiatan ekonomi
e.       Terdapat persaingan bebas antar perusahaan
4.      Sistem Ekonomi Campuran
Sistem ekonomi campuran adalah sistem ekonomi yang menggabungkan lebih dari satu aspek sistem ekonomi. Ciri-ciri sistem ekonomi campuran yaitu :
a.       Pemerintah, swasta, dan individu bersama-sama berperan serta dalam perekonomian tapi dengan porsi yang berbeda-beda
b.      Pemerintah membuat kebijaksanaan dan peraturan yang dapat mendorong pertumbuhan kegiatan ekonomi yang dilakukan oleh individu dan swasta
c.       Swasta dan individu bisa memiliki faktor-faktor produksi sesuai dengan peraturan pemerintah
C.    Pengaruh Sistem Ekonomi terhadap Perekonomian dan Bisnis
1.      Pengaruh sistem ekonomi terpusat terhadap perekonomian dan bisnis
Kegiatan produksi dan distribusi diatur sedemikian rupa oleh pemerintah dan jenis barang yang dibuat didasarkan pada standar pemerintah. Oleh karena itu sangat mudah dikontrol bila terjadi penyimpangan. Barang diproduksi secara masal dan keuntungan yang diperoleh dikelola oleh negara untuk kemakmuran bersama.
2.       Pengaruh sistem ekonomi liberal terhadap perekonomian dan bisnis
Dalam sistem ekonomi liberal sangat bergantung pada mekanisme pasar. Harga barang sangat dipengaruhi oleh penawaran dan permintaan. Adapun kegiatan bisnis ditandai persaingan yang ketat antar pelaku bisnis. Persaingan tersebut mendorong para pelaku berlomba untuk memproduksi dan menciptakan produk yang berkualitas. Akibatnya, hanya produk berkualitas saja yang laku di pasar.
3.      Pengaruh sistem ekonomi campuran terhadap perekonomian dan bisnis
Dalam sistem ekonomi campuran dikuasai oleh negara dan swasta. Dalam sistem ekonomi campuran dikenal perusahaan milik negara, perusahaan milik swasta dan perusahaan gabungan yang dimiliki oleh negara dan swasta. Baik negara maupun swasta memiliki pengaruh penting dalam perekonomian, karena dalam sistem ekonomi campuran seakan-akan terjadi pembagian lahan usaha antara swasta dan negara.

E.Pendekatan/Model/Metode
1.    Pendekatan                     :  Pendekatan saintifik
2.    Model Pembelajaran       : Pembelajaran Inquiri Terbimbing dan Discovery learning
3.    Metode                           : Paparan, Praktek terbimbing, Diskusi dan Tanya jawab

F.   Alat/Media/Sumber Pembelajaran
1.    Alat
1.    Laptop, Hp
2.    LKS (Lembar Kerja Siswa)

2.    Media
1.    LCD projector, Powerpoint,

3.    Sumber Pembelajaran
• Buku Guru dan Buku Siswa

G. Kegiatan Pembelajaran
Pertemuan 1 : Pengertian sistem pasar dan jenis-jenis sistem ekonomi
Kegiatan
Deskripsi Kegiatan
Alokasi Waktu
Pendahuluan
1.    Siswa dan guru bersama-sama memulai pembelajaran dengan berdo’a.
2.    Siswa merespon salam dan pertanyaan dari guru berhubungan dengan kondisi dan pembelajaran sebelumnya.
3.    Siswa menerima informasi tentang keterkaitan pembelajaran sebelumnya dengan pembelajaran yang akan dilaksanakan.(apersepsi)
4.    Siswa menerima informasi tentang kompetensi dan materi yang akan dipelajari, langkah pembelajaran dan penilaian yang akan dilaksanakan
15 menit
Inti
Fase1: Stimulation (Pemberian rangsangan)
1.   Siswa memperhatikan penjelasan guru pengertian sistem pasar dan jenis-jenis sistem ekonomi. (Mengamati)
2.   Guru memberikan permasalahan yang cukup menantang  untuk memicu sikap berfikir kritis siswa yang berkaitan dengan sistem ekonomi dunia. (Menanya)
3.   Siswa berdiskusi secara berkelompok untuk melakukan penalaran dan menyampaikan pendapatnya.
Fase2: Problem statement (pertanyaan/ identifikasi masalah)
1.   Guru memberikan orientasi masalah secara konseptual tentang sistem pasar dan jenis-jenis sistem ekonomi
Fase3: Data collection (pengumpulan data)
1.   Guru mendorong siswa mengumpulkan informasi dari berbagai media tentang sistem pasar dan jenis-jenis sistem ekonomi. (Mengumpulkan informasi/ mencoba)
2.   Siswa menganalisis informasi yang berkaitan dengan sistem pasar dan jenis-jenis sistem ekonomi
3.   Siswa berdiskusi tentang sistem pasar dan jenis-jenis sistem ekonomi
Fase 4 : Data Proccessing (pengolahan data)
1.   Siswa menuliskan kembali fakta-fakta yang diperoleh dari hasil membaca buku dan hasil browsing. (Mengasosiasi/ menalar)
2.   Secara berkelompok siswa mendiskusikan permasalahan yang diajukan dan menuliskan fakta-fakta untuk dijadikan bahan presentasi.
Fase5: Generalization (menarik kesimpulan / generalisasi)
1.   Setelah kegiatan diskusi selesai, setiap kelompok secara bergiliran mempresentasikan hasil diskusi kelompoknya. (Mengkomunikasikan)
2.   Siswa mengamati dan memberikan tanggapan terhadap setiap kelompok penyaji.
3.   Siswa mencermati penguatan yang diberikan oleh guru.

50 menit

Penutup
1.    Guru melakukan tanya jawab dengan siswa untuk membuat rangkuman materi belajar.
2.    Guru memberikan penguatan konsep dari materi yang diajarkan.
3.    Guru mengakhiri kegiatan pembelajaran dengan berdo’a, dan memberikan motivasi untuk tetap semangat serta mengingatkan siswa untuk mempelajari materi baru yang lebih menantang.
4.    Guru memberikan tugas kepada siswa untuk menganalisis strategi produk dan strategi harga yang dilakukan oleh suatu perusahaan.
15 menit


Pertemuan 2 : Pengaruh sistem ekonomi terhadap perekonomian dan bisnis
Kegiatan
Deskripsi Kegiatan
Alokasi Waktu
Pendahuluan
1.    Siswa dan guru bersama-sama memulai pembelajaran dengan berdo’a.
2.    Siswa merespon salam dan pertanyaan dari guru berhubungan dengan kondisi dan pembelajaran sebelumnya.
3.    Siswa menerima informasi tentang keterkaitan pembelajaran sebelumnya dengan pembelajaran yang akan dilaksanakan.(apersepsi)
4.    Siswa menerima informasi tentang kompetensi dan materi yang akan dipelajari, langkah pembelajaran dan penilaian yang akan dilaksanakan
15 menit
Inti
Fase1: Stimulation (Pemberian rangsangan)
1.    Siswa memperhatikan penjelasan guru pengertian pengaruh sistem ekonomi terhadap perekonomian dan bisnis. (Mengamati)
2.    Guru memberikan permasalahan yang cukup menantang  untuk memicu sikap berfikir kritis siswa yang berkaitan dengan pengaruh sistem ekonomi terhadap perekonomian dan bisnis. (Menanya)
3.    Siswa berdiskusi secara berkelompok untuk melakukan penalaran dan menyampaikan pendapatnya.
Fase2: Problem statement (pertanyaan/ identifikasi masalah)
1.    Guru memberikan orientasi masalah secara konseptual tentang pengaruh sistem ekonomi terhadap perekonomian dan bisnis
Fase3: Data collection (pengumpulan data)
1.    Guru mendorong siswa mengumpulkan informasi dari berbagai media tentang pengaruh sistem ekonomi terhadap perekonomian dan bisnis. (Mengumpulkan informasi/ mencoba)
2.    Siswa menganalisis informasi yang berkaitan dengan pengaruh sistem ekonomi terhadap perekonomian dan bisnis
3.    Siswa berdiskusi tentang pengaruh sistem ekonomi terhadap perekonomian dan bisnis
Fase 4 : Data Proccessing (pengolahan data)
1.    Siswa menuliskan kembali fakta-fakta yang diperoleh dari hasil membaca buku dan hasil browsing. (Mengasosiasi/ menalar)
2.    Secara berkelompok siswa mendiskusikan permasalahan yang diajukan dan menuliskan fakta-fakta untuk dijadikan bahan presentasi.
Fase5: Generalization (menarik kesimpulan / generalisasi)
1.    Setelah kegiatan diskusi selesai, setiap kelompok secara bergiliran mempresentasikan hasil diskusi kelompoknya. (Mengkomunikasikan)
2.    Siswa mengamati dan memberikan tanggapan terhadap setiap kelompok penyaji.
3.    Siswa mencermati penguatan yang diberikan oleh guru.

50 menit

Penutup
1.    Guru melakukan tanya jawab dengan siswa untuk membuat rangkuman materi belajar.
2.    Guru memberikan penguatan konsep dari materi yang diajarkan.
3.    Guru mengakhiri kegiatan pembelajaran dengan berdo’a, dan memberikan motivasi untuk tetap semangat serta mengingatkan siswa untuk mempelajari materi baru yang lebih menantang.
4.    Guru memberikan tugas kepada siswa untuk menganalisis strategi produk dan strategi harga yang dilakukan oleh suatu perusahaan.
15 menit

H. Penilaian
1. Teknik penilaian            :  Pengamatan dan Tes Tertulis
2. Prosedur penilaian         :

No
Aspek yang dinilai
Teknik Penilaian
Waktu Penilaian
1.
Sikap
1.      Menunjukkan sikap jujur dalam kegiatan mengerjakan tugas/ latihan.
2.      Menunjukkan sikap disiplin dalam kegiatan pembelajaran.




3.      Menunjukkan sikap tanggungjawab dalam kegiatan melaksanakan tugas yang diberikan.
4.      Menunjukkan sikap teliti dalam kegiatan melaksanakan tugas yang diberikan.

1.     Pengamatan/observasi
Lampiran 1

2.     Penilaian antar teman
Lampiran 2




3.     Penilaian diri
Lampiran 3


4.     Jurnal
Lampiran 4


1.   Selama pembelajaran dan saat diskusi
2.   Dilakukan diakhir semester 1 peserta didik dinilai oleh 5 peserta didik lainnya

3.   Dilakukan diakhir semester

4.   Selama pembelajaran dan saat diskusi
2.
Pengetahuan
Mendeskripsikan sistem ekonomi dan hubungannya dengan bisnis dalam bentuk objektif dan uraian

1.      Tes tertulis
Lampiran 5

1.   Mengerjakan soal setelah selesai pembelajaran

3.

Keterampilan
Terampil menerapkan konsep/prinsip dan strategi pemecahan masalah yang relevan yang berkaitan dengan sistem ekonomi dan hubungannya dengan bisnis

1.    Praktik
Lampiran 6




2.    Portofolio
Lampiran 7

1. Penyelesaian tugas (baik individu maupun kelompok) pada saat melakukan praktik di lab
2. Pada saat diskusi dan menyusun laporan


Bandung, 15  Februari 2015
Guru Pamong,




Effi Rosmawati, S.Pd
NUPTK. 0150.758. 6030.0123

Praktikan,




Ika Ferawati
NIM.1103962
Mengetahui,
Kepala SMK 45 LEMBANG




Drs. H. Denny Mariana, S.Pd, MM
NUPTK. 6055.7376.4020.0013

Tidak ada komentar:

Posting Komentar